cara menonaktifkan sms banking mandiri
Cara menonaktifkan layanan SMS banking Bank Mandiri secara online lewat hp. Panduan menghentikan layanan SMS bank Mandiri dengan mudah.

Cara Menonaktifkan SMS Banking Mandiri Lewat HP

Digibaru.com – Cara menonaktifkan SMS banking Mandiri. Nasabah Bank Mandiri yang sudah mendaftar dan mengaktifkan layanan SMS banking bisa nonaktifkan atau menghentikannya.

Caranya hampir sama dengan aktivasi pada proses daftar SMS banking Mandiri. Yaitu melalui call center atau customer service dan teller yang bisa dihubungi secara online lewat hp maupun datang langsung ke kantor cabang.

Dengan menonaktifkan SMS banking Bank Mandiri, kita tidak bisa menggunakan layanan tersebut kembali. Termasuk untuk cek saldo, transfer, pembayaran tagihan, atau pembelian produk dari merchant.

Di kesempatan ini kami akan menjelaskan kepada Anda mengenai cara menghentikan layanan SMS banking Bank Mandiri dengan mudah. Simak pembahasannya di bawah berikut ini.

Cara Menonaktifkan Layanan SMS Banking Mandiri

Berikut ada beberapa cara mudah yang bisa dilakukan untuk mematikan layanan SMS banking Mandiri. Melalui call center, customer service, atau ke kantor bank Mandiri terdekat.

1. Menonaktifkan SMS Banking Mandiri Lewat Call Center

Cara paling mudah yaitu dengan menghubungi call center Bank Mandiri. Nomor call center resmi bisa dihubungi dan aktif selama 24 jam pada nomor berikut.

Call Center Mandiri: 14000
Call Center Mandiri : 021 5299 7777

Silahkan hubungi call center Mandiri tersebut untuk bicara dengan customer service (CS). Sampaikan keperluan Anda yaitu ingin menonaktifkan layanan SMS banking, sebutkan juga alasannya.

Tapi perlu diingat bahwa nomor tersebut tidak gratis. Ada biaya untuk menelepon call center Bank Mandiri dan tarifnya berbeda-beda untuk setiap provider.

Berikut panduannya.

  • Silahkan lakukan panggilan ke Call Center Bank Mandiri di 14000.
  • Kemudian Anda akan tersambung dengan customer service
  • Sampaikan ke mereka bahwa kalian ingin menghapus layanan SMS Banking.
  • Petugas customer service Mandiri akan memberi beberapa pertanyaan seputar data diri Anda untuk verifikasi.
  • Setelah semua data sudah terverfikasi, mereka akan membantu proses blokir atau menghapus layanan SMS Banking Mandiri Anda.
  • Selesai.

2. Menonaktifkan SMS Banking Mandiri Lewat Kantor Cabang

Cara berikutnya yaitu datang langsung ke kantor cabang Bank Mandiri terdekat. Sama halnya dengan telepon call center, di sana Anda bisa bertemu dengan teller dan menyampaikan permohonan penonaktifan layanan SMS banking.

Jangan lupa bawa dokumen-dokumen penting berikut.

  • Kartu Tanda Penduduk (KTP) serta Kartu Keluarga (KK)
  • Buku tabungan rekening
  • Kartu debit ATM (Anjungan Tunai Mandiri)
  • Perangkat HP yang digunakan untuk SMS banking

Nantinya pihak teller Bank Mandiri akan bertanya seputar identitas diri Anda seperti nama dan tanggal lahir untuk validasi. Jadi ikuti saja panduan yang mereka arahkan sehingga layanan di hp Anda bisa segera dihentikan.

Berikut panduannya.

  • Silahkan datang ke Kantor Cabang Bank Mandiri terdekat.
  • Sesampainya di sana, ambil nomor antrean untuk menuju Customer Service.
  • Tunggu giliran antrean Anda pada tempat yang disediakan.
  • Jika sudah, silahkan temui Customer Service Bank Mandiri.
  • Katakan pada mereka bahwa Anda mau menghapus layanan SMS Banking Mandiri.
  • Kemudian Anda akan menerima beberapa pertanyaan mengenai data informasi yang dipakai di SMS Banking Mandiri.
  • Sampaikan informasi tersebut dengan jelas, detail, dan benar.
  • Tunggu beberapa saat, customer service akan melakukan verifikasi data Anda.
  • Jika semua semua data yang Anda sebutkan sesuai, mereka akan menghapus akun SMS Banking Anda.
  • Selesai.

Akhir Kata

Sampai di sini dulu pembahasan dari kami mengenai cara menonaktifkan sms banking bank mandiri. Semoga bisa menjawab pertanyaan Anda mengenai bagaimana menghentikan layanan SMS banking dari Bank Mandiri.

Baca:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *