cara mempercepat internet axis

6 Cara Mempercepat Internet AXIS di Android dan iPhone

Digibaru.com – Cara mempercepat internet AXIS. Masalah yang kerap dihadapi pengguna kartu AXIS pada saat internetan yaitu kecepatan internet yang kurang stabil. Kadang cepat, kadang lambat, kadang tidak ada sinyal sama sekali.

Kadang meski sinyal penuh, internet di kartu AXIS tidak berjalan, sehingga kita membuka halaman browser atau nonton YouTube, loadingnya berjalan terus-menerus. Tentu saja ini meresahkan meskipun kita menggunakan paket data yang mahal.

Tapi tenang saja, bagi pengguna internet AXIS ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah tersebut. Ada beberapa tips dan trik cara mempercepat kondeksi internet AXIS yang bisa Anda coba.

Di kesempatan ini kami akan menjelaskan kepada Anda cara mempercepat koneksi internet kartu AXIS di hp Android dan iOs . Simak saja ulasan lengkapnya pada panduan yang telah kami tulis di beawah berikut ini secara lengkap.

Apakah Sinyal AXIS Menjangkau Seluruh Indonesia?

Axis memiliki cakupan jaringan di sebagian besar wilayah Indonesia, terutama di wilayah-wilayah yang lebih padat penduduk seperti kota-kota besar dan kota-kota kecil. Namun, cakupan jaringan seluler dapat bervariasi dari satu lokasi ke lokasi lainnya.

Untuk mendapatkan informasi yang lebih akurat dan terkini tentang cakupan jaringan Axis di wilayah tertentu, disarankan untuk mengunjungi situs web resmi Axis atau menghubungi layanan pelanggan mereka. Mereka dapat memberikan informasi yang lebih rinci tentang cakupan jaringan, jenis layanan yang tersedia, dan paket data atau layanan lainnya yang mereka tawarkan di wilayah Anda.

Penyebab Internet AXIS Lemot

Ada beberapa penyebab yang membuat internet AXIS lemot atau lambat di Android atau iPhone. Di antaranya sebagai berikut.

  • Perangkat : Setiap perangkat hp yang digunakan memiliki kualitas penangkapan sinyalnya beda-beda. Jadi tidak heran jika di satu hp mungkin internet lemot, dan di hp lainnya justru kebalikannya, yaitu ngebut.
  • Tempat : Lokasi tempat Anda juga akan mempengaruhi kecepatan internet AXIS. Cobalah pindah ke tempat tertutup, dan pasti sinyal AXIS akan berkurang, kecepatan koneksi juga akan menurun.
  • Cuaca : Misalnya sedang hujan, jaringan AXIS biasanya akan mengalami gangguan. Anda juga mungkin sering mengalaminya.
  • Salah setting : Pengaturan setting jaringan di hp umumnya sudah default teratur otomatis. Namun tidak jarang juga setting tersebut diubah dan salah, pada akhirnya mempengaruhi koneksi AXIS.
  • Pengaruh sistem : Sistem yang digunakan di hp juga dapat membuat internet AXIS menjadi lambat.

Baca: Cara Unreg Kartu 3 Online Terbaru

Cara Mempercepat Koneksi Internet AXIS

Mungkin mari langsung saja kita lihat tutorial dan penjelasan bagaimana cara mempercepat koneksi internet AXIS terbaru pada hp Android dan iPhone. Ini dia ulasan dan panduan selengkapnya yang telah kami rangkum dari berbagai sumber terpercaya.

1. Setting APN AXIS

Sebetulnya pada saat Anad memasukkan kartu AXIS, APN sudah ter-setting otomatis. Namun untuk sebagian hp ada juga yang harus dimasukkan secara manual. Maka dari itu Anda bisa mengaturnya kembali dengan benar.

Caranya, silakan ke Settings (Setelan) >> Jaringan >> Kartu SIM (Pilih AXIS) >> Lalu masuk ke APN (Untuk beberapa HP mungkin letaknya beda-beda). Untuk APN-nya, kemudian masukkan:

  • Nama APN : Axis
  • APN : Axis
  • Proxy : 10.8.3.8
  • Port : 8080
  • Nama Pengguna (Username) : Axis
  • Password : 123456
  • Server : (Kosongkan)
  • MMSC : Biarkan default
  • Proxy MMS : Biarkan default
  • Port MMS : Biarkan default
  • MMC : 510
  • MNC : 08
  • Autentikasi : PAP
  • Jenis APN : Default
  • Tipe protokol APN : IPv4
  • Protokol APN Roaming : IPv4

Jika sudah, Anda bisa simpan pengaturan APN tersebut, tutup jendela setting kemudian restart HP Anda.

2. Pindah Tempat atau Lokasi

Tempat dan lokasi juga bisa berpengaruh terhadap kecepatan koneksi internet. Bahkan di beberapa lokasi, pengurangan kecepatan internet AXIS bisa sampai 50%, untuk itu Anda bisa coba pindah terlebih dahulu.

Anda bisa pindah ke lokasi yang kira-kira ada banyak sinyal. Contohnya jika sekarang Anda di kamar tertutup, cobalah ke tempat lebih terbuka seperti ruang tamu dan teras. Tapi jika belum berpengaruh, coba lagi ke luar rumah dan seterusnya.

3. Ganti Pengaturan Jaringan HP

Sebagian orang mungkin menggunakan jaringan versi tertinggi di masa kini, apalagi jika daerahnya sudah ter-cover. Karena sinyal jaringan tertinggi memiliki kecepatan internet lebih stabil.

Tapi pada beberapa lokasi, jaringan tertinggi masih belum maksimal berjalan. Contohnya seperti 5G, 4G, dan lainnya. Cobalah untuk setting ke pengaturan jaringan lebih rendah, misalnya 3G di menu pengaturan.

Caranya, pergi ke Settings >> Pengaturan jaringan seluler >> Kemudian atur jenis jaringan ke 3G Only.

4. Refresh Jaringan AXIS

Refresh jaringan AXIS juga bisa menjadi opsi untuk mempercepat koneksi internet dan menormalkannya kembali pada saat terjadi gangguan. Ada beberapa tahap yang bisa dilakukan, yaitu sebagai berikut.

  • Pertama : Disconnect akses internet AXIS >> Tunggu beberapa menit >> kemudian sambungkan kembali.
  • Kedua : Coba restart HP >> Setelah selesai restart, nyalakan mode pesawat >> Tunggu beberapa menit >> Kemudian matikan kembali mode pesawatnya.
  • Ketiga : Matikan HP >> Lepas baterai dan kartu SIM AXIS >> Tunggu beberapa menit >> Pasang kembali baterai dan kartu SIM AXIS tadi lalu nyalan HP Anda kembali.

5. Force Stop Aplikasi

Cara mempercepat internet AXIS berikutnya bisa dicoba dengan force stop aplikasi yang terhubung ke jaringan internet. Seperti diketahui, semakin banyak aplikasi yang pakai jaringan internet, maka semakin banyak paket data yang dibutuhkan.

Perlu diketahui, tidak semua aplikasi yang berjalan di latar belakang bisa membuat koneksi AXIS menjadi ambat. Jadi, Anda bisa coba satu per satu force stop aplikasi yang berjalan dan lihat hasilnya kemudian.

Caranya bisa melalui Setelan >> Aplikasi >> Lalu cari aplikasinya di sana.

6. Tunggu Beberapa Waktu

Apabila solusi yang disampaikan di atas masih belum berhasil, mungkin memang koneksi AXIS di daerah Anda yang mengalami gangguan. Entah itu karena faktor cuaca, tower rusak, dan sebagainya.

Solusi untuk mengatasi internet lemot tersebut hanyalah menunggu beberapa waktu saja, sampai jaringan kembali normal. Anda juga bisa menghubungi sosial media AXIS untuk menanyakan penyebab dan solusi mengatasinya.

Baca: Cara Membeli Kartu By.U Online

Akhir Kata

Itu dia pembahasan dari kami yang menjelaskan tentang cara mempercepat koneksi internet axis. Mudah-mudahan bisa menjelaskan kepada Anda cara mempercepat koneksi internet kartu AXIS terbaru di smartphone Android maupun iPhone.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *