Digibaru.com – Cara perpanjang masa aktif XL. Setiap kartu SIM, kecuali By.U memiliki masa aktif yang harus terus diperpanjang. Bila tidak, maka kartu SIM tersebut akan masuk masa tenggang sebelum akhirnya benar-benar dinonaktifkan.
Ketika lewat satu bulan masa tenggang, kartu XL juga akan dinonaktifkan. Ketika berada dalam kondisi nonaktif, maka pengguna tidak bisa lagi memakai kartu XL tersebut. Tidak bisa lagi dipakai untuk telepon, SMS, atau internetan.
Inilah yang kadang menjadi permasalahan beberapa pengguna kartu XL. Sebab kadang mereka jarang mengisi pulsa namun harus mengisi hanya untuk memperpanjang masa aktif saja. Sehingga, pulsa pun menumpuk dan menganggur tidak digunakan.
Tapi ada satu trik khusus yang mungkin tidak diketahui banyak orang, sebab cara memperpanjang masa aktif kartu XL tidak hanya dengan isi pulsa saja. Ada banyak cara alternatif menambah masa aktif di kartu XL, simak ulasannya berikut.
Cara Memperpanjang Masa Aktif XL Terbaru
Silahkan simak penjelasan dan pembahasan di bawah ini mengenai cara perpanjang masa aktif kartu XL. Anda bisa melihat setiap tutorialnya langsung pada pembahasan dan penjelasan lengkap di bawah berikut ini.
1. Tambah Masa Aktif XL dengan Mengisi Pulsa
Mengisi pulsa XL menjadi cara paling umum untuk Anda lakukan agar bisa memperpanjang masa aktif kartu XL atau operator lainnya. Masa aktif yang bisa Anda dapatkan tergantung dari besaran pulsa yang Anda beli.
Semakin banyak pulsa yang Anda transaksikan, maka semakin lama juga masa aktif yang Anda dapatkan. Berikut masa aktif dan harga nominal pulsa XL yang bisa dibeli.
Nominal Pulsa | Masa Aktif |
---|---|
Rp5.000 | 7 hari |
Rp10.000 | 15 hari |
Rp25.000 | 35 hari |
Rp50.000 | 45 hari |
Rp100.000 | 90 hari |
2. Membeli Paket Masa Aktif XL
Cara memperpanjang masa aktif kartu XL tanpa pulsa jgua bisa dilakukan dengan membelinya. Cara ini sangat cocok untuk Anda yang memiliki banyak pulsa tapi masa tenggangnya hampir tiba.
Masa aktif yang bisa dibeli juga beragam, mulai dari 3 hari, 30 hari, sampai 1 tahun. Harganya juga bervariasi, berikut langkah-langkah yang bisa Anda lakukan.
- Buka menu panggilan telepon, lalu ketikan *123*8484#.
- Setelah itu akan muncul beberapa opsi paket perpanjang masa aktif.
- Pilih sesuai kebutuhan atau sesuai jumlah pulsa yang kamu punya.
- Masukkan angka sesuai pilihan lalu klik Mengirim untuk memperpanjang masa aktif XL.
- Selesai.
- Setelah paket berhasil terbeli, masa aktif akan diperpanjang otomatis sesuai dengan paket yang dipilih.
Harga | Masa Aktif |
---|---|
Rp2.500 | 3 hari |
Rp5.000 | 7 hari |
Rp15.000 | 30 hari |
Rp35.000 | 90 hari |
Rp110.000 | 360 hari |
3. Tambah Masa Aktif XL dengan Membeli Paket
Membeli paket internet, SMS, dan telepon juga bisa memperpanjang masa aktif XL Anda sampai 1 bulan dengan membayar Rp 10 ribu. Cara memperpanjang masa aktif XL tersebut sebenarnya juga untuk mengaktifkan paket internet XL dengan harga Rp 25 ribu.
Cara tersebut tentu saja sangat lebih hemat jika dibandingkan membeli paket masa aktif atau mengisi pulsa yang hanya dilakukan dengan membelinya saja. Berikut langkah-langkah yang bisa Anda lakukan.
- Ketik *123# di papan dial up.
- Pilih opsi 4 untuk XTRACombo.
- Pilih lagi opsi 4 untuk XTRACombo lagi.
- Kamu akan melihat informasi paket internet.
- Ketik 1 untuk membeli paket tersebut.
4. Menambah Masa Aktif XL dengan Transfer Pulsa
Sama seperti operator lainnya, XL juga menawarkan fitur transfer atau bagi pulsa ke sesama pengguna LX. Dengan mengirim pulsa ke sesama XL, Anda bisa secara otomatis memperpanjang masa aktif XL tanpa mengisi pulsa.
Masa aktif kartu XL Anda tentunya bisa didapatkan berbeda-beda nominalnya, sesuai dengan nominal pulsa yan g dikirimkan. Cara transfernya bisa dilakukan dengan mengikuti langkah berikut.
- Pilih menu panggilan dan ketik *123# lalu “Call/OK”.
- Lanjut dengan Pilih 7 untuk Info.
- Pilih 2 untuk m-Pulsa, lalu pilih 2 untuk Bagi Pulsa.
- Pilih 4 untuk Bagi Pulsa.
- Masukkan nomor tujuan dan nominal pulsa yang akan dikirim.
- Terakhir, tekan Kirim.
5. Memperpanjang Masa Aktif XL dengan Transaksi di myXL
Supaya bisa lebih mudah dan praktis, Anda bisa melakukan transaksi di aplikasi MyXL. Aplikasi ini memudahkan Anda khususnya pengguna Android dan iOs.
Di aplikasi MyXL, bisa dibuka tanpa kuota sehingga Anda bisa tetap mengaksesnya meski kuota habis. Selain melalui aplikasi, XL juga menyediakan situs MyXL khusus yang bisa dimanfaatkan untuk memperpanjang masa aktif.
Akhir Kata
Sampai di sini terlebih dahulu pembahasan dari kami mengenai cara memperpanjang masa aktif xl. Mudah-mudahan informasi yang kami sampaikan bisa bermanfaat buat yang mau perpanjang masa aktif kartu XL masing-masing.