cara cek mutasi bri
Cara cek mutasi Bank BRI atau riwayat transaksi, lewat layanan ATM, internet banking, mobile banking (BRImo), dan SMS banking di hp terbaru.

5 Cara Cek Mutasi BRI: Lewat ATM, Internet, Mobile, SMS

Digibaru.com – Cara cek mutasi BRI. Saat ini Bank BRI memiliki banyak sekali layanan selain ATM. Sebut saja internet, BRImo, Agen BRILink, hingga SMS yang semuanya bisa digunakan untuk mengecek mutasi.

Tentu saja sama seperti cara cek mutasi Mandiri, semuanya disediakan gratis supaya nasabah semakin mudah mengetahui dana masuk dan keluar di ATM-nya masing-masing. Dengan demikian mereka bisa mengatur pengeluaran bulanannya.

Seperti diketahui, pengecekan mutasi di Bank BRI juga bisa kita lakukan dengan rentang waktu tertentu. Bisa dalam 7 hari (mingguan) atau 30 hari (bulanan) tergantung berapa keinginan kita.

Nah mungkin di sini masih banyak nasabah Bank BRI yang belum mengetahui cara mengecek mutasinya. Oleh karena itu pada kesempatan ini kami ingin menjelaskan kepada Anda tentang cara cek mutasi rekening Bank Mandiri secara lengkap.

Cara Cek Mutasi Riwayat Transaksi Bank BRI

Simak langsung pembahasan panduan dan tutorial cke mutasi atau riwayat transaksi Bank BRI. Menggunakan ATM, internet banking, mobile banking, SMS banking, dan sebagainya.

1. Cek Mutasi BRI Lewat ATM

Anda bisa dengan mudah dan cepat mengecek informasi mutasi di rekening Bank BRI lewat ATM. Caranya cukup masuk ke menu Info Rekening dan pilih Mutasi Rekening. Berikut panduannya lebih lengkap.

  • Masukkan kartu ATM BRI dan juga PIN Anda
  • Pilih menu Transaksi Lainnya
  • Kemudian pilih menu Info Rekening
  • Selanjutnya pilih menu Mutasi Rekening
  • Setelah itu tunggu hingga layar ATM menampilkan lima transaksi terakhir yang Anda lakukan.
  • Anda bisa mencetaknya dalam bentuk struk yang menampilkan riwayat transaksi rekening BRI Anda tersebut.

2. Cek Mutasi BRI Lewat SMS Banking

Alternatif lainnya Anda bisa melihat riwayat transaksi di SMS Banking BCA. Namun dengan cara ini Anda akan dikenakan biaya Rp 660 per SMS, dan berikut langkah-langkahnya.

  • Ketik INFOMUTASIPIN SMS BANKING
  • Lalu kirim SMS tersebut ke nomor 3300
  • Setelah itu, Anda akan mendapatkan SMS balasan dari 3300 yang berupa histori atau riwayat transaksi yang pernah Anda lakukan sebelumnya.

3. Cek Mutasi BRI Lewat Internet Banking

Anda juga bisa cek mutasi di rekening BRI menggunakan layanan internet banking. Layanan ini bisa diakses lewat laptop atau komputer yang Anda miliki dengan mengetiikan situs resmi i-banking BRI.

  • Kunjungi situs internet banking BRI di alamat ib.bri.co.id
  • Kemudian login dengan masukkan user ID, password, serta nomor validasi yang tertera.
  • Setelah itu klik Masuk
  • Selanjutnya, di situs internet banking BRI klik tiga garis oranye yang berada di pojok kiri atas
  • Kemudian pilih menu Rekening
  • Kemudian pilih menu Mutasi Rekening
  • Setelah itu tentukan periode masa tanggal dan bulan histori transaksi rekening BRI yang ingin Anda cek
  • Klik Tampilkan, di layar langsung tertera daftar riwayat transaksi Anda dalam periode tersebut.

4. Cek Mutasi BRI Lewat Mobile Banking

Nasabah juga dapat melakukan pengecekan mutasi secara online lewat hp tanpa buku tabungan hingga periode 1 tahun terakhir di aplikasi mobile banking. Aplikasi tersebut bernama BRI Mobile (BRImo), dan berikut langkah-langkahnya.

  • Buka aplikasi BRImo milik Anda
  • Login ke akun BRImo dengan username dan password
  • Setelah berhasil login, pilih menu Mutasi
  • Selanjutnya pilih menu Rekening
  • Berikutnya silahkan klik ikon berbentuk kalender
  • Setelah itu tentukan bulan atau tanggal yang ingin Anda lihat mutasi riwayat transaksinya.
  • Anda bisa lihat transaksi sampai 1 tahun sebelumnya
  • Kemudian, setelah Anda pilih bulan atau tanggal
  • Setelah itu di layar akan langsung muncul daftar riwayat transaksi yang pernah Anda lakukan pada periode tersebut.

5. Cek Mutasi BRI Lewat Teller Bank

Terakhir, Anda bisa meminta bantuan teller bank BRI untuk melihat informasi mutasi secara offline. Cara ini juga dikenal dengan sebutan cetak rekening koran BRI dengan datang ke kantor cabang terdekat.

Setelah berada di kantor cabang, silahkan ambil nomor antrean untuk bagian teller. Setelah tiba di sana, dan nomor antrean Anda dipanggil, berikan buku tabungan dan KTP kepada teller, beritahukan keperluan Anda untuk cetak rekening koran atau mutasi.

Tanya Jawab Seputar Mutasi Rekening BRI

Mungkin Anda masih bingung cara mengecek mutasi rekening di BRI. Oleh karena itu di bawah ini kami memiliki beberapa pertanyaan dan jawaban yang bisa Anda jadikan referensi.

Apa itu mutasi dalam bank BRI?

Mutasi rekening BRI adalah daftar riwayat atau catatan transaksi pada rekening tabungan Bank BRI yang menunjukkan aktivitas dana masuk dan dana keluar. Pada mutasi BRI akan terlihat kapan uang masuk ke rekening Anda, ke mana Anda melakukan transfer, dan berapa sisa saldo yang Anda miliki.

Bagaimana cara cek mutasi rekening BRI?

Cara cek mutasi rekening Bank BRI bisa dilakukan lewat mesin ATM, internet banking, mobile banking (BRImo), SMS banking, atau melalui teller (customer service) di kantor cabang terdekat.

Apakah di mesin ATM BRI bisa cek mutasi?

Mesin ATM BRI bisa digunakan untuk cek mutasi, caranya masuk ke menu Transaksi Lainnya, pilih Informasi Rekening, pilih Mutasi Rekening. Lima daftar mutasi rekening Anda akan ditampilkan dalam struk yang keluar dari ATM.

Berapa biaya mutasi BRI?

Biaya mutasi BRI gratis jika menggunakan ATM, internet banking, atau mobile banking (BRImo). Sedangkan jika menggunakan SMS banking, Anda akan dikenakan biaya sekitar Rp 1.350.

Berapa lama mutasi rekening BRI?

Pengecekan mutasi rekening BRI dilakukan setiap 15 menit sekali secara otomatis. Nasabah BRI bisa mengecek seluruh riwayat transaksi rekening tanpa dibatasi periode waktu tertentu, bisa per minggu, per bulan, atau per tahun.

Apa arti C dan D di mutasi rekening?

Arti kode (C) di mutasi rekening adalah Credit atau uang masuk. Sedangkan jika uang kita keluar atau berkurang diberi kode (D) atau Debet.

Apa arti kode DCM pada Bank BRI?

DCM pada Bank BRI adalah kode transaksi nominal akumulasi akibat nasabah tidak melakukan print buku rekening dalam jangka waktu tertentu.

Akhir Kata

Cukup sekian pembahasan dari kami mengenai cara cek mutasi bri. Mudah-mudahan bisa menjawab pertanyaan Anda mengenai cara mengecek dan melihat mutasi rekening tabungan Bank BRI kita.

Baca:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *