Digibaru.com – Cara kirim pulsa 3. Seluruh pelanggan atau pengguna kartu 3 bisa mengirim pulsa ke sesama. Fasiltias kirim pulsa ini bisa dimanfaatkan dengan memotong biaya pulsa meski nominalnya tidak terlalu besar.
Jadi apabila ada keluarga atau sandara Anda yang membutuhkan pulsa mendadak, dan tak sempat isi pulsa, Anda bisa mengirimkannya. Anda bisa memanfaatkan fasiltias kode USSD, SMS, dan aplikasi untuk mengirimkan pulsa ke sesama 3.
Cara yang dilakukan tidak jauh berbeda dengan cara transfer pulsa kartu 3. Pengiriman pulsa juga tidak membutuhkan syarat atau ketentuan khusus, asal pulsa yang kita miliki cukup maka kita bisa melakukan pengiriman langsung.
Untuk lebih jelasya kami akan menjelaskan kepada Anda cara kirim pulsa kartu 3 (Three) lewat SMS, kode dial USSD, dan juga aplikasi. Berikut ulasan dan panduan lengkapnya yang sudah kami rangkum dari berbagai sumber terpercaya.
Cara Kirim Pulsa ke Sesama Kartu 3
Tidak ada lagi bicara ini itu, kita langsung saja masuk ke topik pembahasan inti yaitu bagaimana cara mengiirm pulsa ke sesama kartu 3. Anda bisa melihat dan menyimak ulasan lengkapnya seperti yang telah kami rangkum berikut ini.
1. Kirim Pulsa Tri Lewat Dial
Cara paling mudah melakukan pengiriman pulsa Tri yang pertama yaitu dengan menggunakan menu dial phone, kode USSD, atau UMB panggil ke nomor *323#. Setelah memanggil nomor itu, layar hp Anda akan memunculkan 2 pilihan, yaitu menu KiKiPu dan KiKiDa.
Pilih 1. KiKiPu atau Kirim-kirim Pulsa. Setelah itu masukkan nomor 3 nomor tujuan Anda yang akan dikirimi pulsa dari kartu 3. Setelah itu input nominal transfer yang akan Anda kirimkan, minimal Rp 1.000. Jika sudah tinggal klik kirim dan tunggu notifikasi SMS bahwa Anda berhasil kirim pulsa 3.
2. Kirim Pulsa Tri Lewat SMS
Berikutnya melakukan pengiriman pulsa 3 yang mudah dan sederhana yaitu lewat SMS. Anda membutuhkan pulsa untuk melakukannya karena ada biaya kirim dan terima SMS, meski tidak banyak dan dipotong.
Pertama, Anda bisa buka aplikasi pesan singkat yang ada di hp Anda, kemduain buatlah pesan baru ke nomor 123. Untuk isi pesan, Anda bias mengetikkan TRF spasi nominal yang akan Anda transfer spasi nomor tujuan transfer Anda.
Misalnya : TRF 10.000 089644458***
Setelah terkirim ke nomor 123, tunggu balasan dari Tri bahwa pengiriman pulsa yang sudah Anda lakukan berhasil.
3. Kirim Pulsa Tri Lewat Aplikasi Bima+
Opsi lain untuk cara kirim pulsa dari kartu 3 (Tri) yaitu menggunakan aplikasi Bima+ di Android dan iOs. Aplikasi itu sudah tersedia gratis. Di aplikasi Bima+ juga, Anda bisa mendapatkan penawaran seperti bonus BonsTri yang ditukarkan dengan pulsa.
Setelah download Bima+, Anda bisa membuka aplikasi tersebut kemudian registrasi nomor kartu Tri Anda. Apabila sudah melakukan registrasi atau pendaftaran, otomatis Anda bisa langsung masuk dan di san akan ada informasi berapa nomor kartu Tri (3) yang dipakai.
Di sebelah informasi nomor kartu, ada menu untuk melakukan isi ulang. Klik menu itu temukan menu Transfer Pulsa. Silahkan Anda lanjut dengan pilih Transfer Pulsa dan masukkan nomor tujuan yang mau Anda kirimi pulsa serta nominalnya.
4. Kirim Pulsa Tri Lewat Website Bima+
Alternatif terakhir untuk cara kirim pulsa 3 Anda juga bisa menggunakan layanan website Bima+ di situs tri.co.id. Website atau situs tersebut menyediakan layanan yang sama seperti pada aplikasi Bima+ di Play Store dan App Store.
Cara pengiriman pulsa ke sesamanya pun tak jauh berbeda dengan cara sebelumnya, hanya saja mungkin tampilan dan penempatan menu-menunya berbeda. Anda hanya perlu menyesuaikan saja sesuai dengan menu yang tertera pada langkah di atas.
Akhir Kata
Itu dia pembahasan dari kami mengenai cara kirim pulsa kartu 3. Mudah-mudahan bisa menjelaskan kepada Anda tentang bagaimana cara kirim pulsa ke sesama kartu 3. Semoga membantu khususnya bagi yang masih belum tahu.