cara mengubah akun instagram menjadi bisnis
Cara mengubah atau mengganti akun Instagram menjadi akun bisnis di hp dengan mudah, lengkap beserta syarat dan ketentuan akun bisnis di IG.

12 Cara Mengubah Akun Instagram Menjadi Bisnis di HP

Digibaru.com – Cara mengubah akun Instagram menjadi bisnis. Bila Anda mau menggunakan akun Instagram sebagai toko online, disarankan untuk mengubahnya dari akun personal menjadi akun bisnis.

Tentu saja ada banyak sekali keuntungan menggunakan akun Instagram bisnis yang bisa Anda dapatkan. Misalnya bisa menambah kontak email, telepon, melihat statistik pengunjung, postingan, dan lain sebagainya.

Akun bisnis Instagram juga gratis dimiliki, sehingga Anda tidak perlu menyiapkan biaya apapun untuk melakukannya. Pegubahan dari akun personal menjadi bisnis juga bisa dilakukan dengan cepat dan praktis.

Di kesempatan ini kami akan menjelaskan kepada Anda bagaimana cara mengubah akun Instagram personal menjadi bisnis. Berikut ulasan pembahasannya hanya untuk Anda secara lengkap, simak di bawah ini.

Syarat dan Ketentuan

Terdapat beberapa syarat dan ketentuan yang perlu diperhatikan pada saat mau mengubah akun Instagram personal menjadi akun bisnis. Langkah-langkah yang perlu dilakukan yaitu sebagai berikut.

  • Mempunyai Akun Facebook dengan Fans Page. kita harus mempersiapkan akun facebook untuk menyambungkan akun IG kita agar dapat diubah menjadi akun ig bisnis. Buat akun facebook di situs web Facebook.com
  • Ubah Akun Instagram ke Publik. Syarat kedua adalah akun instagram kita harus dalam keadaan publik. Jadi jika akun instagram kita privat, ubah akun instagram tersebut menjadi akun instagram publik.

Baca: Cara Mengetahui Orang yang Intip Instagram

Keuntungan Menggunakan Akun Instagram Bisnis

Menggunakan akun Instagram bisnis dibandingkan dengan akun Instagram personal memiliki beberapa keuntungan khusus yang dapat membantu dalam mempromosikan bisnis Anda. Berikut adalah daftar beberapa keuntungan utama:

  1. Kontak dan Alamat Bisnis: Anda dapat menambahkan informasi kontak dan alamat bisnis Anda secara langsung pada profil Instagram bisnis. Ini memudahkan pengguna untuk menghubungi Anda atau menemukan lokasi fisik toko Anda.
  2. Statistik dan Analitik: Instagram bisnis memberikan akses ke alat analitik yang disebut Instagram Insights. Anda dapat melihat data statistik tentang kinerja postingan Anda, seperti jumlah tampilan, interaksi, dan demografi pengikut Anda. Analitik ini membantu Anda memahami apa yang bekerja dan apa yang tidak dalam strategi pemasaran Anda.
  3. Iklan: Instagram bisnis memungkinkan Anda untuk membuat dan menjalankan iklan berbayar secara langsung melalui platform. Ini memberi Anda kontrol lebih besar atas target audiens Anda, anggaran iklan, dan tujuan pemasaran.
  4. Tombol Tindakan: Anda dapat menambahkan tombol tindakan langsung ke profil Instagram bisnis Anda, seperti “Hubungi Kami,” “Pesan,” atau “Beli Sekarang.” Ini memudahkan pengguna untuk mengambil tindakan yang Anda inginkan, seperti menghubungi Anda atau membeli produk Anda.
  5. Kemampuan Posting yang Lebih Fleksibel: Akun Instagram bisnis juga dapat memanfaatkan fitur seperti Instagram Shopping, yang memungkinkan Anda menandai produk langsung pada postingan Anda dan mengarahkan pengguna ke halaman produk di situs web Anda.
  6. Prioritas dalam Algoritma: Instagram bisnis cenderung mendapatkan prioritas lebih tinggi dalam algoritma, sehingga postingan Anda lebih mungkin muncul di feed pengikut Anda.
  7. Pengiklanan Lebih Lanjut: Jika Anda menggunakan Instagram bisnis, Anda juga dapat menghubungkan akun Anda dengan Facebook Ads Manager untuk mengelola kampanye iklan yang lebih kompleks dan melacak konversi lebih akurat.
  8. Pengaturan Privasi: Anda dapat mengatur akun Instagram bisnis Anda agar hanya pengikut yang diinginkan yang dapat melihat konten Anda, memberikan Anda lebih banyak kontrol atas privasi dan keamanan.
  9. Saran dan Bimbingan: Instagram bisnis menyediakan saran dan panduan untuk membantu Anda mengoptimalkan profil dan strategi pemasaran Anda.
  10. Validasi dan Kepercayaan: Akun Instagram bisnis sering kali lebih terpercaya bagi calon pelanggan. Mereka dapat melihat informasi bisnis yang lebih lengkap, seperti alamat fisik dan nomor kontak, yang dapat meningkatkan tingkat kepercayaan.

Cara Mengubah Akun Instagram Personal Menjadi Bisnis

Tanpa banyak bicara ini itu lagi, mari kita langsung saja menyimak penjelasan tutorial cara ganti akun Instagram menjadi akun bisnis dengan mudah. Berikut ulasan lengkapnya hanya untuk Anda.

  • Login ke akun Instagram Anda.
  • Klik Setting (ikon tiga titik di kanan atas profil)
  • Dari banyak opsi di Pengaturan, scroll ke bawah dan temukan pilihan “Beralih ke Profil Bisnis”
  • Anda akan dialihkan ke halaman baru yang memberikan sekilas informasi tentang apa itu Profil Bisnis.
  • Klik ‘Lanjutkan’
  • Setelah itu Anda akan diminta untuk menghubungkan akun Instagram Anda dengan halaman Facebook Anda.
  • Bagaimana jika belum punya fanpage? Anda wajib membuatnya terlebih dulu.
  • Setelah menghubungkan akun Instagram dengan fanpage Anda, Anda akan diminta untuk memperbarui informasi profil bisnis Anda.
  • Anda juga perlu memasukkan akun Instagram Anda di fanpage.
  • Caranya masuk ke fanpage Anda di Facebook.
  • Lalu masuk ke ‘Pengaturan’, pilih Opsi Instagram, dan tambahkan akun Instagram Anda di panel tersebut.
  • Akun Anda telah berhasil beralih menjadi profil bisnis di Instagram.

Baca: Cara Menyembunyikan Kunjungan Profil Instagram

Akhir Kata

Sekian pembahasan dari kami mengenai cara mengubah akun instagram personal menjadi bisnis. Dengan cara di atas, tentu akan membuat kita semakin mudah memantau grafik jangkauan, posting, like, komentar, dan lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *